You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
23 Hari Kegiatan, Satpol PP Jaksel Kumpulkan Denda Rp 9.100.000
....
photo doc - Beritajakarta.id

4.427 Pelanggar Tertib Masker di Jaksel Ditindak Selama PPKM Darurat

Selama pengawasan penerapan PPKM Darurat, 3 hingga 25 Juli 2021, Satpol PP Jakarta Selatan menindak 4.427 warga pelanggar tertib masker.

Dari pelanggar tertib masker dan tempat makan, total denda terkumpul sebesar Rp 9.100.000



Dari jumlah itu, sebanyak 4.398 pelanggar disanksi kerja sosial dan 29 dikenakan bayar denda administrasi dengan besaran Rp 100.000 sampai Rp 200.000.



Kasatpol PP Jakarta Selatan, Ujang Harmawan mengatakan, 
total denda administrasi yang berhasil dikumpulkan dari 29 pelanggar penggunaan masker total sebesar Rp 5.100.000.



90 PPKS Terjangkau Razia Jalani Rapid Test Anti Gen di GOR Ciracas

Selain tertib masker, lanjut Ujang, pihaknya juga melakukan pengawasan penerapan protokol kesehatan terhadap 2.417 tempat makan dan resto.

Dari jumlah ini, 212 di antaranya terbukti melanggar aturan jam operasional yang sudah ditetapkan. 



Dari 212 tempat makan dan resto yang melanggar aturan ini, 60 diberikan sanksi penutupan sementara, 122 diberikan sanksi teguran tertulis, 28 sanksi pembubaran dan dua disanksi denda dengan total nila Rp 4.000.000.

"Dari pelanggar tertib masker dan tempat makan, total denda terkumpul sebesar Rp 9.100.000," bebernya

.

Ujang menambahkan,  untuk sektor perkantoran pihaknya memonitoring 461 perkantoran. Dari jumlah itu, 37 diketahui melakukan pelanggaran. 

Dari 37 perkantoran yang melanggar aturan, 11 diberikan sanksi penghentian sementara, 11 disanksi pembekuan aktivitas sementara dan 15 sanksi teguran tertulis.



Untuk sektor tempat usaha, lanjut Ujang, dari 846 tempat yang disidak, 25 diantaranya diberikan sanksi pemberhentian sementara, lima pembekuan sementara dan 10 teguran tertulis.



"Hasil sanksi denda yang terkumpul semua diserahkan ke kas daerah," tandasnya.


Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1478 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1344 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1081 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1032 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye996 personDessy Suciati